Banyak usaha besar dimulai dari bisnis eceran. Mimpi menjadi konglomerat dirintis dari membangun bisnis eceran. Salah satu faktor penentu keberhasilan yang harus dipertimbangkan dengan matang adalah penetapan lokasi atau tempat usaha.
Beberapa tempat yang dapat dipertimbangkan untuk menjadi lokasi bisnis eceran antara lain :
- Dekat daerah pusat bisnis.
- Daerah permukiman.
- Daerah dekat pusat perbelanjaan atau mall.
- Daerah dekat pesaing.
Menempatkan bisnis eceran di pusat kota mempunyai beberapa keuntungan, misalnya lebih menarik konsumen karena banyaknya orang berlalu lalang dari satu kantor ke kantor lain. Jadi banyak konsumen yang tak terduga.
Tapi kerugianya persaingan makin ketat, harga sewa tempat tinggi, kemacetan lalulintas hebat, dan sulitnya tempat parkir.
Keuntungan bisnis eceran di daerah permukiman adalah biyaya operasional dan biyaya sewa tempat yang cenderung lebih murah. Serta hubungan dengan pelangan sangat dekat.
Beberapa lokasi yang sebaiknya di hindari antara lain :
- Jalan keluar masuk sulit, misalnya ditikungan, jalan satu arah, sumber kemacetan dll.
- Lalulintas semrawut dan tidak aman.
- Banyak perusahaan yang sebelumnya gagal atau bangkrut dilokasi tersebut.
- Daerah yang waktu parkir pengunjungnya lama.
- Daerah yang disekitarnya tidak seirama dengan bisnis yang dilakukan, misalnya bisnis kecantikan yang di sekitarnya adalah jualan bahan-bahan bangunan.
Bila memilih lokasi dipinggir jalan, maka pilihlah yang:
- Tingkat pejalan kakinya paling tinggi.
- Dekat toko atau departmenstore.
- Dekat dengan daerah yang populasinya tinggi.
- Melindungi konsumen dari panas dan hujan.
- Tidak disisi matahari siang ataupun sore.
- Daerah yang ganguan terhadap pejalan kakinya paling kecil.
Demikianlah sedikit tips
cara memilih lokasi bisnis eceran semoga bermanfaat.
minda yani
Komentar
Updated :